Rabu, 30 Maret 2016

Vote: Lionel Messi Skills & Cristiano Ronaldo Skills

Vote: Lionel Messi Skills & Cristiano Ronaldo Skills


Lionel Messi Skills
[youtube id=”zoV0kp5fcbs” width=”600″ height=”350″]
Cristiano Ronaldo Skills
[youtube id=”FhUB2KGUueA” width=”600″ height=”350″]

Dari Video Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo di atas,  Para Sundulers sekalian bisa melihat perbedaan yang ada di Messi dan Ronaldo. Untuk itu mari kita coba jabarkan apa saja skill-skill yang mereka punya.
Ronaldo unggul dalam segala aspek. dari fisik lebih proporsional untuk menjadi seorang penyerang atau pemain sayap. dan tentu saja memudahkan untuk menjangkau bola baik di atas maupun di bawah. Dari segi Teknik, Cristiano Ronaldo memiliki berbagai macam trik  untuk mengecoh bek lawan. Dari Segi Free-kick Cristiano Ronaldo juga mempunyai tendangan keras yang seolah-olah menipu kiper lawan. Dari segi kekuatan dan fisik saya rasa power tendangan dan body Ronaldo lebih unggul di bandingkan messi, bisa kita lihat dari gol-gol Ronaldo lebih kebanyakan individual dan tendangan-tendangan kerasnya.
Sedangkan Messi memiliki badan yang kurang proporsional sehingga kurang baik dalam menyundul walaupun di bayar dengan kelincahannya (Kelincahan berbeda dengan kecepatan). Messi tidak mempunyai trik-trik mau seperti Ronaldo tetapi saya rasa tidak ada yang bisa mendrible bola seperti messi (Bolanya lengket bgt :D). Menurut pendapat dari Bek di liga spanyol, gerakan Ronaldo lebih bisa di tebak dibanding gerakan Messi. Messi tidak mempunyai tendangan keras seperti Ronaldo tetapi bisa kita lihat bahwa gol-gol yang di hasilkan oleh Messi rata-rata adalah tendangan pelan dengan akurasi yang tinggi, di tambah dengan kerjasama yang cantik. Nilai plus dari Messi dia lebih unggul dari dari segi Assist dan kerjasama tim dibandingkan Ronaldo.
Apa Komentar dan Pilihan Dari Editor Sundul ?
Dalglish19 : Messi dan Ronaldo seperti pesepakbola dari planet lain. Keduanya masih muda dan tak tergantikan di tim masing-masing. Postur Messi memang pendek, namun sangat lincah, hampir mustahil untuk dihentikan. Sementara Ronaldo memiliki fisik yang sangat bugar, kedua kakinya sangat mematikan. Namun dari segi teamwork, Messi lebih baik dibanding Ronaldo. Gol-gol yang diciptakan Messi selalu berasal dari permainan tim yang cantik. Sementara Ronaldo lebih individual, namun positioning dan finishing yang sangat baik membuatnya selalu menjadi pesaing utama Messi dalam memuncaki daftar topskor La Liga. Kedua pemain sama-sama memiliki kelebihan dan kekurangan. Menurut saya, keduanya memang pantas menjadi pemain terbaik dunia. Abstein aja deh
Sanji : Messi dan Ronaldo merupakan dua pemain terbaik di dunia saat ini. Teknik kedua pemain memiliki keunggulan masing-masing. Tetapi dari segi prestasi yang diberikan untuk klub yang dibela, Messi lebih unggul karena sudah meraih semua gelar yang dapat dimenangkan oleh Barcelona. Sedangkan Ronaldo baru memberikan 1 gelar Copa Del Rey selama membela Real Madrid. Oleh karena itu saya pilih Messi.
cupz : Menurut saya kedua pemain memiliki kualitas dan skill yang berimbang, hanya saja Cristiano Ronaldo lebih teruji karena kemampuannya tidak berkurang malah semakin meningkat semenjak ia meninggalkan Manchester United dan bergabung dengan Real Madrid,  hal ini dibuktikan dengan raihan gol nya yang melampaui pencapaiannya di MU. Sedangkan untuk Messi, ia dapat menunjukan kemampuan terbaiknya hanya jika bermain di Barcelona dan tentu saja karena didukung oleh lini tengah Barcelona yang tidak dapat diragukan lagi kualitasnya karena diisi oleh pemain – pemain sekaliber Xavi, Iniesta, Fabregas, dll. Kita belum tau apakah Messi akan secemerlang di Barcelona jika ia berpindah klub nantinya, saya lebih memilih CR7 menjadi yang terbaik.
cha : Pendapat saya Cristiano Ronaldo lebih baik apabila berhadapan dengan satu lawan satu, karena Cristiano Ronaldo memiliki skill individual yang lebih baik dibandingkan Messi, tetapi karena sepakbola adalah permainan dari segi tim, maka Lionel Messi lebih pantas untuk dikatakan yang terbaik, karena dirinya dapat mengerti taktik tim dan dapat memberikan perbedaan bagi tim yang dibela-nya. Tetapi karena Lionel Messi belum membuktikan kehebatannya bagi negara-nya, maka saya lebih memilih Cristiano Ronaldo.


0 komentar:

Posting Komentar

Popular

Blogger templates

Blogroll

About

Buscar

Diberdayakan oleh Blogger.